Sebuah cerita anak remaja yang menyukai perempuan sederhana tampil apa adanya. Laki-laki ini tak pernah bahkan tak berani untuk ingin berkenalan dengan si dia. Mungkin karena ia terlalu polos atau minder dengan wajah yang kurang tampan. Laki-laki hanya melihat jauh senyum dan tawa, saat melihat dari belakang tas warna hijau saja laki-laki ini sudah tahu siapa itu.
Suatu hari ia berjalan-jalan waktu istirahat sekolah. Entah ada apa dengan laki-laki ini tiba-tiba ingin rasanya melewati sebuah bengkel dan ternyata rasa itulah yang menuntun ia berpapasan dengan perempuan yang ia suka. Tanpa disengaja itu benar-benar terjadi adanya mungkin karena sebuah rasa yang ingin bertemu. Tapi, laki-laki ini tidak mampu untuk melihat langsung wajahnya melainkan menundukkan kepala dan terus berjalan.
Keesokan harinya ia berangkat sekolah lebih awal pagi. Ini juga terjadi karena keinginan hati laki-laki karena biasanya ia berangkat tidak terlalu pagi. Disaat sudah tiba disekolahan ia melihat tas warna hijau perempuan itu di bonceng dengan seorang laki-laki lain. Awalnya tak percaya ia kemudian mempercepat langkahnya dan berpapasan ternyata itu betul perempuan berangkat bersama orang lain. Laki-laki itu langsung kecewa seakan tidak akan bisa mendapatkannya.
Setelah sudah naik kelas, laki-laki ini ingin rasa ini hilang untuk perempuan yang tidak menyukainya. Tapi, anehnya disaat ia mau menghilangkan rasa itu tiba-tiba setiap hari dijalan selalu bertemu dengan perempuan itu. Laki-laki itu merasa biasa dan cuek. Kemudian ia berinisiatif untuk mengikuti sebuah ekstrakulikuler di sekolahannya. Saat mengikuti ternyata ia malah bertemu dengan perempuan itu. Mungkin semua hanyalah sebuah kebetulan menurut dia.
Hari berikutnya laki-laki mulai beraktivitas di ekstranya. Disaat ekstra laki-laki ini diajari sebuah PBB atau baris berbaris. Disaat panas dan cucuran keringat terus menetes tidak meruntuhkan semangatnya untuk mengikuti ekstra itu. Saat lelah tiba-tiba perempuan itu datang dan menghampiri. Kebetulannya perempuan itu senior dari laki-laki ini. Laki-laki ini saat melihat perempuan itu langsung bersemangat tanpa menghiraukan lelah dan panas di sebuah lapangan. Pada saat hormat laki-laki ini salah kemudian ada sebuah suara merdu perempuan itu, “Sebenarnya aku malu denganmu” kata perempuan itu. “Lho, malu kenapa?” jawab santai laki-laki ini. Perempuan itu hanya tersenyum saja. Saat laki-laki ini melihat senyuman itu rasanya sudah tidak menghiraukan baris-berbaris dan tidak mendengarkan pemimpin bahwa merintahkan untuk “Siap Gerak”. Laki-laki itu kaget dan gelagapan langsung menurunkan kepala. “Fokus, Fokus” kata pemimpinnya. Laki-laki ini jadi salah tingkah karena tidak fokus gara-gara perempuan yang tersenyum.
Beberapa minggu telah berlalu, Laki-laki ini ternyata masih menyimpan sebuah rasa kepada perempuan itu. Laki-laki ini masih penasaran dan masih mencari tahu tentang perempuan yang disukai. Kebetulan teman sekelasnya lumayan dekat dengan perempuan ini. Secara tidak langsung ia bertanya seseuatu dengan teman kelasnya. Ternyata perempuan itu sudah dekat dengan kakak kelas di sebuah jurusan M. Laki-laki ini mulai kecewa yang kedua kali dan berfikir mungkin saat tersenyum hanya tidak enak mengajari seumuran.
Akhirnya laki-laki benar-benar ingin melupakannya. Laki-laki ini bisa berubah dan move on kata istilahnya karena sebuah wanita yang dikenalkan sahabatnya mungkin. Walau sama-sama sederhana dan nama berawalah huruf “A” tapi mungkin karena teman sahabatnya inilah yang membuat laki-laki melupakannya.
“Kehilangan ada dua hal yang terbaik jika kita berpikir positif, Pertama kita akan menemukan yang lebih baik dan Kedua mungkin disaat merelakan kita diberi petunjuk bahwa ia bukan jodohmu. Jadi berfikirlah positif bahwa Tuhan sudah menggariskan jodohdan rezeki”
Mohon maaf jika ada kesamaan cerita nama, tempat, atau kejadian. Cerita ini Saya tulis sendiri tanpa Copas dari blog lain . Jika ada kesamaan saya mohon maaf atas nama pribadi karena saya menulis dengan sendiri dan kemauan untuk menulis cerita pendek ini . Saya selaku penulis Cerita pendek ini ingin mengucapkan terima kasih telah mau membaca cerita pendek saya . Jika ada kesamaan mungkin itu COPAS dari artikel saya bisa diihat post jam berapa dan kapan , Karena ini berdasarkan fakta yang pernah saya lihat . Terima kasih semua , Salam Blogger Indonesia
Jangan lupa baca berita blog saya yaitu > www.web-ranto.com
Add FB saya jika ingin lebih kenal dekat hihi > Ir_fun157
EmoticonEmoticon